Ntvnews.id, Jakarta - Pelatih Indonesia All Star, Rahmad Darmawan mengungkapkan target di Piala Presiden yang diisi semua pemain lokal yaitu bisa lolos ke sebagai juara grup atau sebagai runner up.
Nantinya, dua tim runner-up akan saling bertemu untuk merebutkan peringkat ketiga, sementara dua juara grup saling diadu dalam laga final guna mencari sang juara.
Baca Juga: Nomor 20 Milik Diogo Jota Diabadikan, Liverpool Beri Penghormatan Spesial
"Menikmati permainan, harus. Harus itu. Tapi kita juga harus punya target, punya sasaran. Makanya, saya dalam yel-yel tos itu selalu saya sampaikan, ketika meneriakkan 'Indonesia All Star', targetnya adalah 'main tiga kali'. Kalau main tiga kali tentu kita harus lolos dari fase grup," kata Rahmad Darmawan, Kamis 3 Juli 2025.
Logo Piala Presiden 2025. (PSSI)
Pada sesi latihan perdana seharusnya diikuti 30 pemain dan hanya 24 yang datang. RD mengungkapkan bahwa enam pemain lagi tidak bisa hadir karena sedang dalam pemulihan cedera.
"Contoh ada dua pemain dari Bali (United) yang tidak bisa bergabung karena masih dalam fase recovery cedera, yaitu Irfan Jaya dan Ricky Fajrin," beber Rahmad Darmawan.
"Kemudian dari Persis Solo kita masih menunggu yang sudah hampir confirm itu goalkeeper, Riyandi. Nah yang lainnya terkendala dengan kondisi. Kalau memang akhirnya tidak ada, kami maksimalkan yang ada," tambah dia.
Sebagai tambahan informasi, Oxford United kini bergabung bersama Grup A dan laga pembuka Piala Presiden 2025 bakal menghadapi Indonesia All Star di Stadion Gelora Bung Karno pada Minggu mendatang, 6 Juli 2025, pukul 19.30 WIB.