AS Wajibkan Mobil Baru Punya Sistem Pengereman Otomatis Canggih pada 2029

NTVNews - 1 Mei 2024, 22:03
Adiantoro
Penulis & Editor
Bagikan
AS bakal mewajibkan mobil baru memiliki sistem pengereman otomatis canggih pada 2029. (Foto: Ars Technica) AS bakal mewajibkan mobil baru memiliki sistem pengereman otomatis canggih pada 2029. (Foto: Ars Technica)

NTVNews.id - Administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Nasional (National Highway Traffic Safety Administration/NHTSA) Amerika Serikat (AS) mengumumkan standar keselamatan terbaru untuk mobil.

Standar ini mencakup sistem pengereman otomatis canggih untuk semua mobil baru, yang harus dipatuhi oleh pabrikan pada 2029.

Ini berlaku untuk semua mobil penumpang dan truk ringan dengan berat di bawah 4.500 kg. Demikian dilansir dari Engadget, Rabu (1/5/2024).

Sistem pengereman darurat otomatis harus mampu menghentikan mobil dengan kecepatan hingga 62 mph (100 kilometer per jam) dengan menghindari tabrakan.

Sistem ini juga harus memperhitungkan pejalan kaki yang melaju dengan kecepatan hingga 45 mph (72 kilometer per jam) baik pada kondisi siang hari maupun malam hari.

Rem darurat otomatis menggunakan serangkaian sensor, laser, dan kamera untuk mendeteksi tabrakan. Saat terjadi tabrakan, sistem akan mengerem sendiri atau menggunakan bantuan rem untuk membantu pengemudi berhenti dengan cepat dan aman.

Perlu dicatat, pabrikan sudah menyertakan sistem ini di 90 persen mobil barunya, namun banyak dari alat ini tidak memenuhi ambang batas mph seperti yang disebutkan di atas.

Halaman
x|close