Severity: Warning
Message: Invalid argument supplied for foreach()
Filename: libraries/General.php
Line Number: 87
Backtrace:
File: /www/ntvweb/application/libraries/General.php
Line: 87
Function: _error_handler
File: /www/ntvweb/application/controllers/Read.php
Line: 64
Function: popular
File: /www/ntvweb/index.php
Line: 326
Function: require_once
Ntvnews.id, Jakarta - CEO Xpeng He Xiaopeng menyatakan kekhawatirannya terhadap industri otomotif yang lebih mengutamakan bisnis dan pemasaran daripada inovasi teknologi.
Pernyataan itu disampaikan He Xiaopeng saat memperkenalkan secara global sedan listrik Xpeng Mona M03, pada Rabu (3/7/2024).
He Xiaopeng mencatat ketika dia pertama kali memasuki industri otomotif sepuluh tahun lalu, hanya ada sedikit perubahan dalam teknologi bahan bakar.
Lingkungan yang stagnan ini memungkinkan perusahaan untuk mendapatkan keuntungan tanpa inovasi yang signifikan. Namun, selama dekade terakhir, Xpeng telah mengejar banyak kemajuan teknologi.
Meskipun ada upaya tersebut, He Xiaopeng mengamati tidak sedikit pelaku pasar otomotif China masih memprioritaskan strategi produk dan pemasaran dibandingkan kemajuan teknologi yang sesungguhnya.
"Mengintegrasikan teknologi dengan cepat dapat menghasilkan kesuksesan, tetapi tidak memberikan kegembiraan dalam inovasi sejati. Hal ini lebih terasa seperti bisnis daripada kemajuan," ujar He Xiaopeng, seperti dilansir dari Carnewschina, Jumat (5/7/2024).
Dia juga menekankan pentingnya menyeimbangkan pembelajaran dari orang lain dengan komitmen terhadap inovasi teknologi yang mendalam.