Ntvnews.id, Jakarta - Ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, di ICE BSD City, Tangerang, Banten, menjadi momen PT Toyota Astra Motor (TAM) meluncurkan model All New Prius Hybrid Elecetric Vehicle (HEV) dan Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV).
Toyota tidak hanya fokus pada model baterai murni (battery electric vehicle/BEV), tetapi juga pada HEV dan PHEV.
President Director TAM, Hiroyuki Ueda mengungkapkan, teknologi hybrid sudah sangat terbukti di pasar Indonesia.
Selain itu, kata dia, majunya teknologi membuat PHEV menawarkan jarak tempuh dengan mode kendaraan listrik (electric vehicle/EV) seiring besarnya kapasitas baterai.
Tak hanya itu, kehadiran mobil tersebut menambah varian lini model elektrifikasi Toyota di Indonesia. Hal ini diharapkan membuat konsumen memiliki beragam pilihan dalam mobilitas mereka.
"Hari ini kami sangat senang mengumumkan ekspansi dari pilihan mobilitas berkelanjutan dengan memperkenalkan All New Prius Hybrid EV yang mulai dijual hari ini. Kami juga menghadirkan Prius Plug-in Hybrid EV," ujar Ueda di Booth Toyota di GIIAS, Rabu (17/7/2024).
Baca Juga: Sekarang Bisa Sewa Mobil Listrik Toyota Kijang Innova EV, Tarifnya Rp350 Ribuan