Ntvnews.id, Jakarta - Rumor kedekatan Nikita Mirzani dengan host pendatang baru Matthew Gilbert, sontak membuat publik semakin penasaran dan bertanya-tanya.
Pasalnya ditengah kasusnya yang penuh huru-hara mulai dari laporan kasus Lolly, hingga perseteruannya dengan Shella Saukia, Nikita Mirzani masih sempat-sempatnya untuk umbar kemesraan di depan publik.
Dalam beberapa pekan terakhir, wanita yang sering disapa Nyai itu terlihat menggandeng berondong berusia 24 tahun bernama Matthew Gilbert dan menjadi host bersama di salah satu program traveller. Terbaru, Nikita dan Matthew dikabarkan resmi berpacaran hingga keduanya umbar ciuman mesra, pasac Matthew memberi kejutan satu buket bunga berukuran besar.
Nikita Mirzani, Matthew Gilbert (Instagram)
"Sungguh romantis kalian," tulis Instagram story @dheahanifaputri dibagikan ulang oleh Nikita Mirzani, 16 Desember 2024.
Terlihat bahagia dan salting saat mendapatkan kejutan spesial tersebut, Nikita Mirzani tampak malu-malu dan menutupi wajahnya saat Matthew mencoba menggodanya dengan hadiah bunga.
Tak lama, Nikita pun langsung melihat kartu ucapan yang ada dalam buket bunga tersebut dan mencium bibir Matthew sebagai bukti cintanya. Namun di sisi lain, sahabat Nikita pun menyebut aura bahagia terpancar dari wajah Nikita Mirzani.
"Behh aura kasmaran ituh," kata @luckyekaputra di Instagram.