Didit Ulang Tahun, Prabowo dan Titiek Soeharto Kompak Merayakannya

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 22 Mar 2025, 07:54
thumbnail-author
Moh. Rizky
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Perayaan ulang tahun Didit oleh Presiden Prabowo Subianto dan Titiek Soeharto. (Instagram) Perayaan ulang tahun Didit oleh Presiden Prabowo Subianto dan Titiek Soeharto. (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Putra Presiden Prabowo Subianto, Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau Didit Hediprasetyo, merayakan ulang tahunnya hari ini. Didit merayakan ulang tahunnya yang ke-40. 

Perayaan hari kelahiran Didit ini, turut dirayakan Prabowo. Ibunya pun hadir, Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto.

Perayaan ulang tahun Didit diketahui melalui unggahan akun Instagram milik Titiek Soeharto.

"Selamat ulang tahun anakku Didit yang tercinta," tulis @titieksoeharto dalam keterangan unggahannya, Sabtu, 22 Maret 2025.

Titiek pun mendoakan anak semata wayangnya itu panjang umur dan dilindungi Tuhan Yang Maha Kuasa.

"Semoga panjang umur, sehat wal’afiat, senantiasa disayang dan dilindungi Allah SWT. Aamiin," tuturnya.

Adapun dalam foto yang diunggah Titiek, terlihat perayaan ulang tahun Didit yang digelar secara sederhana. Nampak kue ulang tahun yang sebagian potongannya diterima oleh Prabowo dan Titiek.

Pada momen itu, Titiek juga mengunggah foto masa kecil Didit. Ada foto saat keduanya tengah bersama bermain ski di salju, lalu momen di mana Didit duduk dibonceng pada sepeda.

Terlihat Presiden ke-2 RI yang juga ayah dari Titiek atau kakek Didit, Soeharto. Ia tersenyum memegang sepeda, sambil melihat ke arah Didit. Nampak pula Titiek yang memegangi sepeda yang ditumpangi putranya itu dari belakang.

x|close