Rumah Dinas DPR RI Diganti Tunjangan, Puan: Bisa Bermanfaat Bagi Anggota

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 7 Okt 2024, 15:35
Deddy Setiawan
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Puan Maharani Puan Maharani (NTVnews.id)

Ntvnews.id, Jakarta - Sekretariat Jenderal (Setjen) DPR mengumumkan anggota DPR RI periode 2024-2029 tak lagi mendapat rumah dinas. Sebagai gantinya mereka akan mendapat tunjangan setiap bulan.

Perihal itu, Ketua DPR RI 2024-2029, Puan Maharani menanggapi pergantian rumah dinas menjadi tunjangan. Menurutnya kebijakan itu bakal efektif dan bermanfaat bagi para anggota DPR.

“Ya, insyaallah efektif karena memang kami berharap bahwa itu bisa bermanfaat bagi para anggota,” ujarnya saat ditemi dikompleks Parlemen, Senayan, Senin, 7 Oktober 2024.

Baca Juga: Profil Shakilla Astari, Perempuan Tajir Diduga Kekasih Baru Salim Nauderer

Ketika ditanyai jika ada anggota DPR RI yang sudah mempunyai rumah di Jakarta, Puan menjawab bahwa itu merupkan hak dan kewajiban anggota DPR.

“Ya kan, sebagai anggota kan setiap anggota itu kan mempunyai juga hak dan kewajiban untuk bisa kemudian nantinya memfasilitasi jika kemudian ada konstituen atau kemudian ada orang dari Dapil datang dan lain-lain sebagainya.” Ucapnya. 

Sebelumnya, DPR telah mengumumkan bahwa Anggota DPR RI untuk periode 2024-2029 tidak lagi akan mendapatkan fasilitas rumah dinas, melainkan digantikan dengan tunjangan rumah dinas atau rumah jabatan.

Halaman
x|close