“Saya ucapkan selamat kepada Bapak Presiden Prabiwo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Raka Buming Raka. Kami berharap, pemerintahan kedepan membawa kebaikan untuk Rakyat Indonesia. Seluruh kebijakannya kami harap pro kepada rakyat dan menjadikan bangs aini semakin baik lagi kedepannya,” ucap Tommy Kurniawan.
“Kita yakin dan optimis, pemerintahan Prabowo-Gibran akan mampu menjalankan pemerintahan sesuai dengan aturan Undang-Undang yang berlaku sesuai dengan pidatonya. Beliau (Presiden) juga menekankan, kita harus mampu menjadi negara swasembada pangan dalam waktu sesingkat-singkatnya. Ini kami apresiasi sekali. Dan beliau juga mengajak kita semua harus berani menghadapi tantangan yang ada di depan mata. Tentu kami semua siap membantu jalannya pemerintahan ini sesuai denga napa yang disampaikan Presiden Prabowo dalam pidato perdananya tadi,” lanjutnya.
Pria yang akrab disapa Tomkur ini berharap, Prabowo juga mampu menekan dan menghilangkan kebocoran-kebocoran korupsi yang diungkapkan dalam pidato kenegaraannya. Termasuk juga menekan angka kemiskinan yang masih terlihat dengan jelas.
“Tentu kita semua sepakat dan siap untuk bekerjasama menekan angka kemiskinan dan juga menambal kebocoran korupsi ini. Sinergitas dengan bekerjsama yang disampaikan Presiden kepada seluruh elemen, harus kita sambut baik,” pungkas Ketua Umum DKN Garda Bangsa ini.