Rogers menjelaskan bahwa hasil pengecekan awal dari rekaman CCTV menunjukkan korban sempat bolak-balik keluar masuk kamar sebelum insiden tersebut terjadi. Rogers menduga bahwa korban sedang mencari lokasi yang cocok untuk melakukan aksi nekatnya.
Ilustrasi pencobaan bunuh diri (Pixabay)
"Setelah kami melakukan pengecekan dari CCTV kelihatan kalau korban itu mondar-mandir dari koridor B ke koridor C, balik lagi ke kamarnya diduga sementara sih mencari tempat yang baik untuk melakukan niat bunuh dirinya itu," ucap Rogers.
Hasil penyelidikan sementara yang dilakukan pihak kepolisian mengungkapkan bahwa mahasiswa ITB ini telah menempati apartemen tersebut sejak September 2024.
Selain itu, kunci kamar ditemukan di saku celana korban, dan setelah diperiksa, polisi menemukan kartu mahasiswa ITB atas nama inisial JA di kamar tersebut.