PDI Perjuangan Tetap Teratas, Raih Kursi Terbanyak di Jateng

NTVNews - 30 Mei 2024, 11:52
Adiantoro
Penulis & Editor
Bagikan
KPU Jateng menetapkan 120 caleg terpilih DPRD Jateng periode 2024-2029. KPU Jateng menetapkan 120 caleg terpilih DPRD Jateng periode 2024-2029.

KPU Jateng juga menetapkan perolehan kursi partai politik di DPRD Jateng. Total ada 18 partai politik peserta Pemilu 2024 dengan 10 partai dipastikan lolos di DPRD Jateng periode 2024-2029.

Yakni PDI Perjuangan, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Demokrat, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Nasional Demokrtat (NasDem) dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI). 

PDI Perjuangan masih unggul dalam perolehan kursi di DPRD Jateng periode 2024-2029 dengan meraih 33 kursi. Diikuti PKB (20 kursi), Partai Gerindra (17 kursi) dan Partai Golkar (17 kursi).

Kemudian, PKS (11 kursi), Partai Demokrat (7 kursi), PPP  (6 kursi), PAN (4 kursi), Partai Nasdem (3 kursi), dan PSI (2 kursi).

Halaman
x|close