Ntvnews.id,Kabupaten Tanggerang - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memastikan bahwa tahapan dan proses penyelidikan kasus pemasangan pagar laut sepanjang 30,16 kilometer (km) di perairan pesisir utara Kabupaten Tangerang, Banten, akan terus berlangsung hingga pihak yang bertanggung jawab dapat ditemukan.
Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono, dalam konferensi pers di Tangerang pada hari Rabu, menyatakan bahwa penyelidikan kasus pagar laut ini dilakukan dengan profesional dan transparan.
Baca Juga : Titiek Soeharto Bakal Panggil Menteri KKP Buntut Kisruh Pagar Laut
"Yang pasti ini masih dalam proses terus penyidikan, mudah-mudahan sesegera mungkin ini bisa selesai," katanya, Rabu 22 Januari 2025.
Hingga saat ini, pihak KKP telah memanggil dan melakukan pemeriksaan terhadap dua nelayan yang sebelumnya mengklaim terkait pemasangan pagar laut sepanjang 30,16 kilometer di perairan Tangerang tersebut.
"Iya, kita sudah panggil pihak nelayan yang sebelumnya mengklaim pemagaran itu. Ada dua orang yang sudah memenuhi pemanggilan," ucapnya.
Trenggono menyatakan bahwa tahap pemeriksaan terhadap pihak yang mengklaim sebagai pelaku pemasangan pagar laut tersebut masih berlangsung, dan dirinya kini sedang menunggu hasil dari pemeriksaan tersebut.