Ntvnews.id, Sucre - Dua bus penumpang bertabrakan adu banteng di jalan raya di wilayah selatan Bolivia, mengakibatkan kecelakaan fatal yang menewaskan setidaknya 37 orang, termasuk dua anak-anak, serta melukai sekitar 30 orang lainnya.
"Hingga saat ini, kami telah mengonfirmasi 37 korban jiwa," ujar Kolonel Wilson Flores, dikutip dari AFP, Senin, 3 Maret 2025.
Insiden tragis ini menjadi kecelakaan paling parah di Bolivia sepanjang tahun ini. Peristiwa tersebut terjadi pada dini hari di jalan sempit dengan dua jalur.
Baca Juga: Nahas! 15 Orang Tewas Musibah Kecelakaan Truk Tercebur Sungai
Salah satu bus diketahui sedang dalam perjalanan menuju kota Oruro, yang akhir pekan ini menjadi lokasi Karnaval Oruro, salah satu festival terbesar di Amerika Latin yang menarik puluhan ribu pengunjung.
Jalanan pegunungan Bolivia yang berliku memang dikenal rawan kecelakaan.
Menurut data pemerintah, rata-rata 1.400 orang meninggal setiap tahun akibat kecelakaan lalu lintas di negara berpenduduk sekitar 12 juta jiwa ini.