Ntvnews.id, Jakarta - Banjir melanda Villa Nusa Indah yang mencapai hampir tiga meter berada di kawasan Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Hujan yang terjadi pada Senin malam kemarin, 3 Maret 2024 membuat sebagian wilayah di Bogor terendam banjir, termasuk Villa Nusa Indah Bogor. Selain itu, banjir tersebut membuat sejumlah warga terjebak di dalam rumah.
Baca Juga: Banjir Rendam 28 RT dan 4 Ruas Jalan di Jakarta, BPBD Terus Lakukan Penanganan
Melansir akun TikTok @alienoduty, Selasa 4 Maret 2024, yang merupakan salah satu korban yang terdampak banjir hingga rumahnya terendam hingga atap.
@alienonduty Banjir Villa Nusa Indah, Kab. Bogor. Tolong dong untuk kab. bogor lebih diperhatikan. masih banyak warga terjebak dalam rumah. anak anak lansia. semoga cepat banyak bala bantuan. @partaigerindra #banjir #banjir2025 #kabbogor #banjir4Maret ♬ suara asli - A D P
Dalam video tersebut, terlihat sejumlah pihak keamanan menggunakan perahu karet lengkap dengan pelampung mendatangi rumah yang terdampak banjir sebagai memanggil pemilik rumah.
Setelah memanggil pemilik rumah dan akhirnya ada balasan dari dalam yang terjebak hingga akhirnya dibantu untuk dievakuasi. Selain itu juga, ada yang tidak di lantai dua dan lantai bawahnya sudah dipenuhi dengan banjir.
Atas unggahan akun tersebut mengundang beragam komentar netizen sebagai berikut:
"Org yang rumah nya banjir kehidupan selanjut nya gimana ya?kaya nya gua gak bisa kalau rumah gua kebanjiran," ujar netizen.
"Pdhal dataran tinggi tp kok bisa banjir yah apa kah hutan SDH sangat gundul...dlu th 2005 an klo ke puncak tuh dingiiin bngt Skrang gk sedingin itu knpa yah," kata netizen.
"Ya Allah sampe tenggelam rumahnya...d tempat Aku jg lg banjir tp alhamdulillah gak separah ini ...semoga gak ada korban jiwa amiin," kata yang lain.
"Harusnya di bekasi ada yg di jadikan waduk...buat nampung kiriman dr katulampa.meminimalisir banjir kiriman. bkn malah dijadikan perumahan smua nya," tulis warganet.