Ricuh Warnai Sidang Lanjutan Hasto Kristiyanto di Pengadilan Tipikor

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 17 Apr 2025, 11:14
thumbnail-author
Adiantoro
Penulis & Editor
Bagikan
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto. Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto.

Ntvnews.id, Jakarta - Sidang lanjutan kasus dugaan korupsi Pergantian Antarwaktu (PAW) yang menjerat Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, berlangsung ricuh di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jakarta Pusat, Kamis (17/4/2025) pagi.

Kericuhan terjadi sejak awal persidangan. Sejumlah pendukung Hasto terlibat adu mulut dengan pengunjung sidang yang dianggap anti-Hasto.

Bahkan, beberapa pengunjung dipaksa keluar ruangan oleh gabungan pendukung Hasto dan petugas keamanan karena dianggap bisa mengganggu jalannya persidangan.

Tak hanya itu, insiden tak biasa juga terjadi saat pendukung Hasto bersama petugas keamanan memaksa beberapa pengunjung membuka bajunya.

Tindakan ini dilakukan untuk memastikan bahwa mereka bukan pendukung Hasto, melainkan pihak yang ingin proses hukum terhadap Hasto terus berjalan.

Sidang lanjutan Hasto Kristiyanto berlangsung ricuh di Pengadilan Tipikor. Sidang lanjutan Hasto Kristiyanto berlangsung ricuh di Pengadilan Tipikor.

Meski diwarnai ketegangan, sidang tetap dilanjutkan dengan agenda pemeriksaan saksi. Jaksa menghadirkan tiga saksi penting, yakni mantan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Arief Budiman, mantan Komisioner KPU Wahyu Setiawan, serta mantan Komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Agustiani Tio Fridelina.

Hasto Kristiyanto sebelumnya ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan suap terkait proses pergantian antarwaktu anggota DPR dari PDI Perjuangan. Kasus ini mencuat ke publik setelah mencuatnya fakta-fakta baru dalam persidangan sebelumnya.

x|close