Atalia Istri Ridwan Kamil: Tidak Semua Jalan Mudah, Tapi Saya Akan Tetap Melangkah

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 22 Apr 2025, 11:20
thumbnail-author
Dedi
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Atalia Praratya Atalia Praratya (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Atalia Praratya, istri dari mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, kembali menunjukkan komitmennya dalam memperjuangkan isu-isu perempuan dan anak

Dalam momen bersejarah yang bertepatan dengan peringatan Hari Kartini, Atalia resmi dilantik sebagai Wakil Ketua Umum Bidang Pemberdayaan Pemilih Perempuan dan Peningkatan Kompetensi di organisasi PP KPPG (Perempuan Partai Golkar). 

“Tidak semua jalan mudah. Tapi kalau jalannya untuk perempuan dan anak, saya akan tetap melangkah,” ujar Atalia, menyampaikan pesan yang kuat seperti dilansir dari akun Instagram pribadinya pada Selasa, 22 April 2025. 

Ucapan ini mencerminkan konsistensinya dalam advokasi perlindungan anak dan pemberdayaan perempuan, dua isu yang selama ini telah menjadi pusat perhatian dalam berbagai kegiatan sosial yang ia jalankan.

Dalam kepengurusan KPPG yang baru, Atalia bergabung bersama para perempuan hebat lainnya, di antaranya Ketua Umum Ibu Hetifah Sjaifudian, Sekjen Ibu Tati Noviati, serta para Wakil Ketua Umum seperti Ibu Ratu Dian Hatifah, Ibu Karmila Sari, Ibu Ranny Fahd Arafiq, Ibu Dwi Setya Pratiwi, dan Ibu Sekarwati. Kolaborasi ini diharapkan bisa memperkuat peran KPPG dalam memperjuangkan suara perempuan di ranah politik dan sosial.

Atalia juga menekankan semangat

Bersama-Bergerak—sebuah panggilan untuk membela hak-hak perempuan agar bisa didengar, dan memastikan anak-anak Indonesia mendapatkan perlindungan yang layak. 

Langkah ini merupakan bagian dari perjuangan panjang mewujudkan masyarakat yang lebih adil dan inklusif, terutama bagi kelompok yang kerap kali terpinggirkan.

Di tengah semangatnya memperjuangkan perempuan dan anak, kehidupan pribadi Atalia tak luput dari sorotan. Belakangan, publik sempat dihebohkan dengan isu perselingkuhan yang menyeret nama Ridwan Kamil. 

Namun, Atalia tetap memilih fokus pada kerja-kerja kemanusiaannya. Ia membuktikan bahwa perannya sebagai perempuan pejuang tidak akan goyah meskipun diterpa badai di ranah pribadi. Sebuah sikap yang patut diapresiasi dan menjadi inspirasi bagi banyak perempuan Indonesia.

x|close