Detik-Detik Pemakaman Paus Fransiskus, Diiringi Nyanyian Rohani

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 26 Apr 2025, 17:41
thumbnail-author
Alber Laia
Penulis
thumbnail-author
Adiantoro
Editor
Bagikan
Detik-detik jenazah Paus Fransiskus perlahan dibawa memasuki basilika. Detik-detik jenazah Paus Fransiskus perlahan dibawa memasuki basilika. (Tangkapan layar Youtube @vaticannews.)

Ntvnews.id, Jakarta - Dunia menundukkan kepala dalam duka saat pemakaman Paus Fransiskus digelar di Basilica Santa Maria, Roma, Italia.

Ribuan umat memenuhi halaman hingga lorong-lorong basilika yang sarat sejarah itu.

Baca Juga: Para Pemimpin Dunia Berkumpul di Pemakaman Paus Fransiskus

Sejak pagi hari, gema nyanyian gereja mengiringi suasana. Paduan suara menyanyikan lagu-lagu liturgi menciptakan atmosfer sakral yang membuat banyak umat tak kuasa menahan air mata.

Pemakaman Paus Fransiskus. <b>(Tangkapan layar Youtube @vaticannews.)</b> Pemakaman Paus Fransiskus. (Tangkapan layar Youtube @vaticannews.)

Basilica Santa Maria dipilih langsung oleh Paus Fransiskus semasa hidupnya untuk menjadi tempat peristirahatan terakhirnya.

Baginya, basilika ini bukan hanya bangunan megah bersejarah, melainkan cermin dari kehidupannya yang sederhana, penuh pengabdian, dan dekat dengan umat.

Momen paling menggetarkan terjadi saat paduan suara gereja menyanyikan Salve Regina, lagu penghormatan kepada Bunda Maria.

Saat peti jenazah Paus Fransiskus perlahan dibawa memasuki basilika, para hadirin secara spontan mengangkat tangan, beberapa melantunkan doa, lainnya terdiam dalam keheningan penuh rasa hormat.

Dentingan lonceng gereja menambah haru dalam detik-detik pemakaman tersebut. 

x|close