Pemotor Tewas Usai Tabrak Tiang di Jakarta Utara

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 28 Apr 2025, 10:11
thumbnail-author
Adiansyah
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Ilustrasi kecelakaan. (Antara) Ilustrasi kecelakaan. (Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Insiden kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Mengkudu, Koja, Jakarta Utara, Senin, 28 April 2025 pagi sekitar pukul 05.30 WIB.

Seorang wanita berinisial M (50), yang diketahui merupakan anggota Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Lagoa, mengalami kecelakaan setelah menabrak tiang di lokasi tersebut.

Baca Juga: Nekat! Pelaku Curanmor Kabur Gunakan Mobil Polisi, Berakhir Kecelakaan di Karawang

Kabar mengenai insiden ini dibagikan melalui unggahan di akun Instagram @jabodetabek24info, yang menginformasikan kepada publik mengenai kronologi singkat kejadian tragis tersebut.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Jabodetabek24info (@jabodetabek24info)

"Pemotor anggota PPSU Lagoa tewas usai tabrak tiang di jalan Mengkudu Lagoa," tulis keterangan postingan.

Baca Juga: Kronologi Kecelakaan Maut di Pondok Indah yang Tewaskan 2 Orang

Akibat benturan keras, korban meninggal dunia di tempat. Jenazah korban telah dievakuasi dan dibawa ke rumah sakit terdekat untuk penanganan lebih lanjut. Saat ini, kasus kecelakaan tersebut sudah dalam penanganan pihak kepolisian setempat.

x|close