Ntvnews.id, Kalimantan Selatan - Sebuah kejadian memilukan terjadi di Tabalong, Kalimantan Selatan, di mana seorang bayi perempuan yang baru lahir ditemukan ditelantarkan di semak-semak kebun karet.
Hal ini diketahui melalui unggahan akun media social Instagram @interaktive_, pada Selasa, (18/6/2024).
Pada hari Sabtu (15/6/2024), seorang warga bernama Sismanto (69) yang sedang menyadap karet di kebunnya di RT 7 Desa Masingai Kecamatan Upau, Tabalong, menemukan bayi perempuan yang tergeletak lemah di semak-semak. Bayi mungil tersebut dalam keadaan telanjang dan terlihat pucat.
Sismanto kemudian membawa bayi tersebut ke rumah warga sekitar dan segera memberikan pertolongan pertama. Bidan desa pun datang untuk memeriksa kondisi bayi dan memastikan kesehatannya. Berkat kepedulian warga dan bidan desa, nyawa bayi mungil itu berhasil diselamatkan.
Lihat postingan ini di Instagram
Kasus penemuan bayi telantar ini segera dilaporkan kepada pihak kepolisian. Tak menunggu lama, Polres Tabalong langsung bergerak cepat untuk mengungkap pelaku yang tega menelantarkan bayinya.
Berkat penyelidikan yang intensif, polisi berhasil mengidentifikasi dan menangkap pasangan remaja yang menjadi orang tua bayi tersebut.
Baca Juga: