Beberapa Ruas Jalan Bintaro Tergenang Banjir, Ini Titik Laporan Netizen

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 6 Jul 2024, 15:40
Deddy Setiawan
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Banjir Bintaro Banjir Bintaro (Tangkapan Layar)

Ntvnews.id, Jakarta - Wilayah Jabodetabek dilanda hujan lebat dan awet, hal tersebut menyebabkan sebagian wilayah mengalami banjir, termasuk daerah Bintaro

Dari pantauan NTVnews.id melalui instagram @kabarbintaro, netizen membagikan beberapa ruas jalan yang tergenang di Bintaro.

“Kabar Terkini di beberapa ruas jalan Bintaro mengalami Banjir. Sabtu, 6/7/2024. Yang ingin melintasi jalur tersebut harap mencari rute lain ya” Tulis akun pengunggah.

Di dalam unggahan tersebut membagikan beberapa titik di wilayah Bintaro yang tergenang banjir hari ini, Sabtu, 6 Juli 2024. 

Terjadi Banjir di wilayah Jalan Puyuh Barat, di dalam video terlihat air sudah menggenangi jalan dan hampir memasuki rumah warga yang berada di sana.

Baca Juga: Jakarta Diguyur Hujan Deras, Ini Titik Banjir dan Pohon Tumbang

Kemudian, Bintaro Permai juga banjir, terlihat di dalam video yang merekam dari dalam mobil yang memperlihatkan banyak kendaraan motor yang memaksa untuk jalan mati. Pengendara motor itu satu persatu mendorong motor yang sudah mogok itu.

Banjir tak memandang tempat, dibagikan juga suasana banjir yang sudah memasuki rumah di salah satu Komplek Deplu yang berada di Bintaro.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Bintaro (@kabarbintaro)

Di wilayah Jakarta, Tak luput juga banjir menerjang wilayah Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Di dalam video terlihat tumpukan mobil dan motor yang terhenti di bibir jalan yang sudah tergenang banjir. 

 

Halaman
x|close