Ntvnews.id, Jakarta - 4 remaja tersambar petir di Kecamatan Tonjong Kabupaten Brebes, Minggu 19 Oktober 2025 sore. Mereka tersambar petir saat sedang mencari ikan di area persawahan Desa Tanggeran.
Salah seorang dari empat remaja yang tersambar petir di Brebes dikabarkan tewas di tempat kejadian. Remaja yang meninggal ditemukan mengenaskan.
Informasi diungah akun radar tegal official.
Kapolsek Tonjong IPTU Dwi Utomo dalam laporannya kepada Kapolres Brebes menjelaskan kejadian remaja tersambar petir itu terjadi sekitar pukul 15.30 WIB di area persawahan Dusun Pamijen, Desa Tanggeran.
View this post on Instagram
Saat itu, keempat remaja yang tersambar petir di Brebes sedang mencari ikan di aliran Sungai Prupuk. Karena hujan deras, mereka kemudian berteduh di sebuah gubuk sawah tak jauh dari lokasi.
Namun saat berteduh, petir menyambar gubuk tersebut dan mengenai empat remaja yang berteduh di bawahnya. Akibatnya, salah seorang korban berinisial MI, 14 tahun, seorang pelajar di Desa Tanggeran, meninggal dunia di tempat.
Sementara satu anak lainnya, I, 12 tahun, mengalami luka bakar di bagian paha kanan, dan dua rekannya yakni MRM, 12 tahun, dan WA, 12 tahun, selamat tanpa luka berarti.
Baca Juga: Hujan Angin Disertai Petir Guyur Jakarta Siang Ini, Waspada Banjir di Daerah Rawan