Ntvnews.id, Jakarta - Informasi ini bukan untuk menginspirasi guna melakukan tindakan yang sama. Bagi Anda yang merasakan gejala depresi dan cenderung ingin melakukan bunuh diri, segera konsultasi ke psikolog, psikiater, maupun mendatangi klinik kesehatan mental.
Seorang pria tanpa identitas ditemukan tewas diduga akibat gantung diri di jembatan layang (flyover) Pasupati, Kota Bandung, pada Jumat malam, 31 Oktober 2025. Petugas gabungan berhasil mengevakuasi jasad korban dari lokasi kejadian.
Komandan Regu (Danru) Rescue Peleton 1 Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPMKP) Kota Bandung, Hartono, mengatakan pihaknya menerima laporan sekitar pukul 22.26 WIB dan segera mengerahkan tim ke lokasi.
Ilustrasi gantung diri. (Antara)
"Sudah meninggal. Sudah tidak ada tanda-tanda kehidupan saat kami lakukan evakuasi. Anggota kami turun ke bawah, kemudian korban diangkat menggunakan sistem tali," kata Hartono.
Baca Juga: Pelaku Percobaan Pembunuhan Trump Minta Bunuh Diri dan Tukar Nyawa
Ia mengatakan lebih lanjut di lokasi korban masih mengenakan helm serta jaket warna hitam dengan sebuah tali yang terikat ke pembatas jalan.
Selain itu juga, Hartono menemukan sejumlah barang milik korban yaitu motor Yamaha Aerox yang diduga milik korban. Ia membicarakan lebih lanjut bahwa korban terlihat masih muda.
Saat ini, kata dia, jasad korban telah dibawa ke Rumah Sakit Sartika Asih, Kota Bandung untuk dilakukan autopsi.
Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Gantung Diri di Flyover Pasupati Bandung (ANTARA)