Praktik Politik Nepotisme, Begini Pandangan Dedi Mulyadi

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 19 Jul 2024, 14:50
Adiantoro
Penulis & Editor
Bagikan
Dedi Mulyadi saat tampil sebagai bintang tamu dalam program DonCast di Nusantara TV, Kamis (18/7/2024). Dedi Mulyadi saat tampil sebagai bintang tamu dalam program DonCast di Nusantara TV, Kamis (18/7/2024).

Ntvnews.id, Jakarta - Dalam beberapa waktu belakangan ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) tengah menjadi perbincangan publik usai kedua putra hingga menantunya terjun ke dunia politik

Jokowi dinilai sedang membangun praktik politik nepotisme. Dan, praktik politik nepotisme sesungguhnya bukanlah hal baru dalam perpolitikan Tanah Air. 

Namun, yang menjadi sorotan dalam konteks dinasti politik Jokowi yakni eksistensi anak dan menantunya sebagai kepala daerah pada saat Jokowi masih berkuasa.

Dedi Mulyadi, mantan Bupati Purwakarta, Jawa Barat (Jabar), memberikan pandangannya saat tampil sebagai bintang tamu dalam program DonCast di NusantaraTV yang dipandu jurnalis senior Don Bosco Selamun dan Donny de Keizer, Kamis (18/7/2024). 

"Masyarakat Indonesia itu adalah masyarakat yang secara kultur sangat menghormati pemimpin. Coba dicek dalam setiap daerah, pasti di setiap daerah membanggakan raja yang pernah memimpinnya. Misalnya orang di Jawa Timur, pasti narasi cerita politiknya adalah Gadjah Mada. Orang Jawa Barat pasti narasi cerita politiknya adalah Prabu Siliwangi," ujar Dedi.  

Baca Juga: Tak Risau Elektabilitasnya Masih di Bawah RK, Ini yang Bikin Dedi Mulyadi Tetap Optimis Menangkan Pilgub Jabar 2024

Artinya, dari sisi itu, ungkap dia, orang Indonesia secara umum sangat menghargai aspek-aspek yang bersifat kekerabatan dan kekeluargaan. 

Halaman
x|close