Tak butuh waktu lama, Suwon FC akhirnya berhasil menyamakan kedudukan. Pada menit ke-90+2, Ji Dong-won mencetak gol yang menyelamatkan Suwon dari kekalahan, menyegel skor 1-1 di akhir pertandingan.
@zizepratama Arhan Masuk Suwon Cetak Gol #pratamaarhan #azizahsalshaa #arhan #fyp #fyp? ? suara asli - Pratama_Bola
Meski Arhan hanya bermain selama tiga menit, kehadirannya tampak membawa angin segar bagi tim yang tengah terpuruk.
Sejak direkrut pada awal 2024 perjalanan Arhan di Suwon FC penuh tantangan.
Saat debutnya pada 26 Mei melawan Jeju United, ia harus meninggalkan lapangan di menit ke-79 karena diusir oleh wasit dengan kartu merah, setelah melakukan pelanggaran keras.
Pratama Arhan (TikTok: suwonfc2023)
Larangan tampil dalam dua pertandingan setelah kartu merah membuatnya lebih sering berada di bangku cadangan.
Pada bulan Juli lalu, Arhan kembali masuk skuad saat menghadapi Ulsan HD dan Gimcheon Sangmu, namun tak mendapat kesempatan bermain.
Baru kali ini, setelah hampir lima bulan, Arhan kembali dipercaya untuk turun lapangan. Dan meskipun hanya bermain singkat, kehadirannya jelas memberi dampak positif bagi Suwon FC.