Shin Tae-yong: Wasit Memalukan!

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 11 Okt 2024, 09:30
Moh. Rizky
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (PSSI)

Ntvnews.id, Jakarta - Shin Tae-yong geram dengan kepemimpinan wasit dalam pertandingan Bahrain vs Indonesia saat kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, tadi malam. Pelatih Timnas Indonesia itu menganggap kepemimpinan wasit Ahmed Al Kaf, sangatlah memalukan.

"Para pemain Indonesia dan Bahrain tampil luar biasa sampai akhir pertandingan. Tapi saya masih ingin menyampaikan hal memalukan soal keputusan wasit," ujar Shin dalam konferensi pers.

Shin menyoroti waktu pertandingan yang melewati batas tambahan waktu yang telah ditetapkan. Ia juga mempersoalkan tendangan bebas yang diberikan wasit kepada Bahrain. Atas itu semua, kata Shin wajar apabila Tim Garuda murka dengan wasit Ahmed.

"Jika Anda semua menonton pertandingan ini, maka Anda akan paham mengapa semua pemain kami marah. Anda tahu tambahan waktu enam menit, tapi malah berjalan lebih dari sembilan menit. Anda tahu keputusan wasit semuanya bias, semua pemain Bahrain meminta free kick ketika kami melakukan pelanggaran," tuturnya.

"Anda pasti tahu kenapa para pemain kami marah besar," imbuh Shin.

Shin Tae-yong pun meminta ada tindakan yang diambil federasi terhadap aksi wasit Ahmed. 

"Jika AFC ingin lebih baik, maka wasit juga harus bisa memutuskan dengan baik," kata dia.

Halaman
x|close