3 Jalan Tol Terpanjang di Pulau Jawa, Sudah Pernah Lewat atau Belum?

NTVNews - 4 Mei 2024, 05:00
Muslimin
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Jalan Tol Jalan Tol

Ntvnews.id, Jakarta - Pemerintah terus melakukan pembangunan infrastruktur jalan tol di berbagai wilayah di Indonesia.

Adapun upaya tersebut dilakukan dengan tujuan meningkatkan konektivitas antar satu wilayah dengan wilayah lainnya agar jarak tempuh semakin cepat.

Dari ribuan kilometer jalan tol yang sudah terbangun, ada beberapa di antaranya memiliki ruas jalan tol terpanjang.

Dikutip dari Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR pada Jumat (3/5/2024), ada tiga jalan tol terpanjang yang ada di Pulau Jawa.

1. Jalan Tol Cikopo-Palimanan

Jalan Tol Cikopo-Palimana memiliki total panjang 116,75 Km merupakan bagian dari Jalan Tol Trans Jawa.

Jalan tol ini melintasi Cikopo, Subang, Purwakarta hingga Palimanan tersambung langsung dengan Jalan Tol Jakarta-Cikampek dan diteruskan ke Jalan Tol Palimanan-Kanci tersambung ke Jawa Tengah hingga Jawa Timur.

Halaman
x|close