Keren, Ada Pupuk Cair Alami dan Obat Jerawat dari Daur Ulang Sampah

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 1 Nov 2024, 22:16
Tasya Paramitha
Penulis & Editor
Bagikan
Warga Kampung Berseri Astra (KBA) RW06 Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Warga Kampung Berseri Astra (KBA) RW06 Kebon Jeruk, Jakarta Barat. (Istimewa)

Menurutnya ini langkah bagus, mengingat tempat-tempat lainnya belum melakukan hal seperti Astra Grup.

Uniknya, karena keteraturan membuang sampah dan penataan perumahan sudah rapi, maka saat menimbang sampah bobot total per rumah terkadang hanya sekira 1 kg. Inilah bukti warga selalu menerapkan keteraturan dalam memilah sampah.

Gelar yang telah diraih KBA RW06 Kebon Jeruk antara lain Juara Bank Sampah 2018 se-Kecamatan, Bank Sampah Community Astra ke-19 se-Indonesia, peringkat 9 besar di KLH, serta Program Kampung Iklim (ProKlim) masuk 9 besar.

"Pokoknya kami selalu bersemangat, rutin mengikuti lomba antara lain untuk bank sampah, Proklim, Toga dan Adipura dengan hasil memuaskan," jelas Pak Joko Irianto seraya menambahkan bahwa di antara prestasi mereka terbaru adalah Juara Kedua se-Jakarta Barat untuk toga atau tanaman obat keluarga.

Inilah contoh pengelolaan sampah yang diterapkan KBA RW06 Kebon Jeruk Jakarta Barat.

Halaman
x|close