Severity: Warning
Message: Invalid argument supplied for foreach()
Filename: libraries/General.php
Line Number: 87
Backtrace:
File: /www/ntvweb/application/libraries/General.php
Line: 87
Function: _error_handler
File: /www/ntvweb/application/controllers/Read.php
Line: 64
Function: popular
File: /www/ntvweb/index.php
Line: 326
Function: require_once
Ntvnews.id, Jakarta - Bakal Calon Gubernur Jakarta, Ridwan Kamil mengatakan jika ia bersama wakilnya, Suswono akan bekerja keras dalam membangun komunikasi politik.
"Kami akan kerja keras belajar untuk memberikan sebuah komunikasi politik demi memaksimalkan dalam program visi misi kami lima tahun ke depan," kata Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil, Senin, 19 Agustus 2024.
"Melalui komunikasi politik, diharapkan mampu menyelesaikan satu per satu keluhan warga terkait masalah yang ada di Jakarta," sambungnya.
Kata dia, semua keluhan tersebut nantinya akan ditampung dan tentunya akan melakukan aksi sesuai dengan apa yanh warga butuhkan.
"Nantinya semua keluhan tersebut tentu akan ditampung salah satunya dalam kegiatan bertajuk "reimajinasi Jakarta" antara pemerintah bersama warga," terangnya.
Ridwan Kamil dan Suswono (NTVNews.id/Adiansyah)
Sementara, sebanyak 12 partai politik secara resmi menandatangani piagam dukungan untuk mengusung Ridwan Kamil-Suswono sebagai bakal pasangan calon pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta 2024.
Partai tersebut adalah Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Keadilan Sejahtera, Partai NasDem, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Solidaritas Indonesia, Partai Demokrat, Partai Amanat Nasional, Partai Garuda, Partai Gelora, Partai Perindo dan Partai Persatuan Pembangunan.