Ketua DPRD Lebak Bagikan Postingan Garuda Biru Bertulis 'Indonesia Baik-baik Saja', Langsung Dihujat

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 23 Agu 2024, 09:51
Dedi
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Agil Zulfikar Ketua DPRD Lebak Agil Zulfikar Ketua DPRD Lebak (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Ketua DPRD Kabupaten Lebak, M. Agil Zulfikar menjadi pusat perhatian dan kemarahan pengguna internet, Jumat, 23 Agustus 2024. Para netizen di media sosial ramai-ramai membanjiri kolom komentar di akun pribadi Agil.

Hal ini terjadi setelah Agil memposting gambar Garuda Pancasila dengan latar belakang biru yang bertuliskan 'Indonesia Baik-baik Saja'. Unggahan politikus Partai Gerindra tersebut bertentangan dengan tren yang sedang berlangsung. 

Pasalnya, media sosial dipenuhi dengan ajakan 'Peringatan Darurat' menggunakan gambar serupa yang menyerukan warganet untuk mengawasi keputusan MK terkait ambang batas pencalonan kepala daerah.

Peringatan Darurat di TV Indonesia <b>(Instagram)</b> Peringatan Darurat di TV Indonesia (Instagram)

Selain itu, demonstrasi besar-besaran terjadi di berbagai tempat menolak pembahasan RUU Pilkada yang sedang dilakukan oleh DPR RI. Meskipun pada akhirnya, pembahasan RUU Pilkada tersebut dibatalkan.

Unggahan tersebut telah menerima ratusan komentar dari netizen, yang sebagian besar mempertanyakan dan mengkritik pernyataan Agil yang menyebutkan 'Indonesia Baik-baik Saja'.

“Demokrasi emang udah rusak ganteng,lu bilang ga rusak karna itu menguntungkan lu,sebenernya lu jadi dprd untuk memakmurkan masyarakat atau untuk pribadi? kalo untuk pribadi saran aja jangan terlalu keliatan buruknya,” kata netizen. 

Halaman
x|close