Ntvnews.id, Jakarta - Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi (Hendi) membuat gebrakan dalam pendaftaran Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah dengan cara yang unik dan penuh warna.
Pasangan ini memilih untuk mengendarai delman menuju kantor KPU Jawa Tengah, menjadikannya pendaftar pertama di Pilkada Jateng 2024.
Baca Juga:
Hensat soal Golkar Dukung Airin: Respons Deklarasi PDIP
Menkes Jelaskan Pola Penularan Mpox, Mirip dengan HIV-AIDS
Menurut informasi, keberangkatan mereka dimulai dari kantor DPD PDIP Jawa Tengah, yang dikenal dengan sebutan Panti Marhen, sekitar pukul 11.30 WIB.
@boloneandikaperkasa kepada para relawan Terimakasih banyak sudah mengantarkan bapa untuk pendaftaran ke KPUD hari ini ya. #mrantasi #polisi #pilgubjateng #jawatengah #andikaperkasa #masrambo #masmasjawa #masrambomrantasi #pdip #bambangpacul #megawati ? suara asli - Bolone Andika Perkasa
Sekitar pukul 12.30 WIB, Andika Perkasa tiba di lokasi dengan busana putih yang khas, diikuti oleh Hendrar Prihadi yang juga mengenakan pakaian putih. Setelah mempersiapkan berkas pendaftaran di ruang transit, keduanya keluar dan bergabung dengan rombongan yang sudah menunggu di halaman.