Profil AM Putranto, Ketua Tim Pemenangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin yang Diutus Prabowo di Pilgub Jateng

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 9 Sep 2024, 11:53
Dedi
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
AM Putranto AM Putranto (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, secara resmi menunjuk Asisten Khususnya di Kementerian Pertahanan (Kemhan), Letjen TNI (Purn) AM Putranto, sebagai Ketua Tim Pemenangan pasangan Cagub dan Cawagub Jawa Tengah, Ahmad Luthfi dan Taj Yasin.

AM Putranto akan bergabung bersama beberapa purnawirawan TNI dan Polri dalam tim pemenangan Ahmad Luthfi-Gus Yasin pada Pilgub Jateng 2024.

"Saya mendapat tugas dari Pak Prabowo (Menhan) untuk membantu memenangkan pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maimoen," ujar AM Putranto dalam deklarasi pembentukan tim pemenangan di Semarang, Sabtu (7/9/2024).

"Ada 15 partai yang mendukung. Tanpa tim yang solid, ini akan sia-sia," tambahnya.

Letjen TNI (Purn) AM Putranto <b>(Antara)</b> Letjen TNI (Purn) AM Putranto (Antara)

Dalam Tim Pemenangan Pasangan Luthfi-Taj Yasin, ada beberapa purnawirawan TNI dan Polri yang pernah menjabat sebagai petinggi.

Ada beberapa nama yang masuk dalam jajaran dewan pembina seperti eks KSAD Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman, mantan Gubernur Jateng Letjen TNI (Purn) Bibit Waluyo, eks Kapolri Jenderal Pol (Purn) Sutarman, serta mantan Wakapolri Komjen Pol (Purn) Ari Dono Sukmanto.

Halaman
x|close