Menhan Prabowo Sambangi Komisi I DPR, Bahas 5 RUU

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 25 Sep 2024, 16:03
Deddy Setiawan
Penulis
Tim Redaksi
Editor
Bagikan
Usai kunjungan ke Laos, Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto tiba di Phnom Penh International Airport Usai kunjungan ke Laos, Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto tiba di Phnom Penh International Airport

Ntvnews.id, Jakarta - Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto hadir dalam Rapat Kerja (raker) dengan Komisi I DPR RI, Rabu, 25 September 2024.

Pantauan NTVnews.id di ruang rapat Komisi I DPR, Gedung DPR, Jakarta, Rabu, 25 September 2024, Prabowo datang dengan pakai baju putih pukul 14.39 WIB bersama rombongannya.

Setelah memasuki ruangan rapat, Prabowo disambut oleh Komisi I DPR RI. Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid menyatakan bahwa kali ini melihat kelengkapan anggota dari Menhan yakni Menteri Pertahanan, Panglima TNI, dan tiga Kepala Staf masing-masing matra TNI. 

Baca Juga: Jokowi: Saya dan Pak SBY Sepakat Dukung Penuh Pemerintahan Prabowo

"Mungkin baru kali ini, rapat dengan Menhan baru lengkap lima-limanya" ujar Meutya Hafid sebelum pembukaan raker.

Dalam raker Komisi I bersama Prabowo ini ada beberapa agenda yang dibahas, salah satu yang utama yakni lima RUU kerja sama bidang pertahanan RI dengan negara-negara sahabat.

Dalam rapat kerja, pengambilan keputusan persetujuan dilakukan tanpa pembacaan naskah dan langsung disepakati. "Sepakat" ujar anggota DPR dari setiap fraksi.

Halaman
x|close