Kementerian PU Tinjau Persiapan Tol untuk Menghadapi Liburan Natal dan Tahun Baru

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 20 Nov 2024, 16:05
Akbar Mubarok
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Wakil Menteri PU Diana Kususmastuti mengunjungi Jasamarga Tollroad Command Center di Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat Wakil Menteri PU Diana Kususmastuti mengunjungi Jasamarga Tollroad Command Center di Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat (Antara (Aji Cakti))

Wakil Menteri Pekerjaan Umum Diana Kususmastuti melakukan peninjauan terhadap ruas Tol Trans Jawa sebagai persiapan menghadapi liburan Natal dan Tahun Baru 2024, salah satunya dengan mengunjungi Jasamarga Tollroad Command Center.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Operation and Maintenance Management Group PT Jasa Marga (Persero) Tbk, Atika Dara Prahita, mengungkapkan bahwa Jasa Marga memprediksi puncak arus mudik Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 akan terjadi pada Sabtu, 21 Desember 2024.

Jasa Marga memperkirakan volume lalu lintas yang keluar dari Jakarta melalui empat gerbang tol (GT) utama, yakni GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama untuk arah timur, GT Ciawi untuk arah selatan menuju Bogor, serta GT Cikupa untuk arah barat menuju Merak.

Jasa Marga memperkirakan sekitar 3.057.246 kendaraan akan melintasi keempat GT utama tersebut selama arus mudik Natal dan Tahun Baru, meningkat 17,9 persen dibandingkan lalu lintas normal. Sementara itu, untuk arus balik, Jasa Marga memprediksi sekitar 3.002.175 kendaraan, meningkat 21,7 persen dari kondisi lalu lintas normal.

 

Halaman
x|close