Ntvnews.id, Jakarta - Calon Gubernur Jakarta Nomor Urut 02, Dharma Pongrekun, mengatakan bahwa ia lebih mengutamakan kualitas daripada kuantitas peserta dalam kampanye akbar di Lapangan Tabaci, Kalideres, Jakarta Barat.
"Saya tidak melihat jumlahnya tapi yang saya melihat adalah kualitasnya, yakni loyalitas seseorang itu bisa diuji dari apa? Keadaan yang tidak nyaman, kalau keadaan nyaman semua oke," kata Dharma, Sabtu 23 November 2024.
Pernyataan tersebut disampaikan oleh Dharma setelah melihat jumlah warga yang hadir dalam kampanye akbar tersebut cukup sedikit.
Dharma juga mengungkapkan bahwa ia tidak menyediakan transportasi untuk para pendukungnya karena keterbatasan anggaran.
Baca Juga : Segini Warga yang Datang ke Kampanye Akbar Dharma-Kun
"Tadi kita lihat betapa panas terik, tidak ada transportasi yang kami siapkan. Saya memang sengaja karena satu, memang kami tidak punya biaya dan saya ingin melihat sejauh mana loyalitas dari pada warga, ternyata luar biasa," kata Dharma.
Mereka tiba di lokasi pada pukul 11.48 WIB, namun kerumunan warga hanya terlihat berada di depan panggung kampanye yang berukuran 7x9 meter.