Viral Seorang Anak Idap Phobia Potong Rambut, Bagaimana Nasibnya?

NTVNews - 27 Mei 2024, 09:07
Deddy Setiawan
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Anak Phobia Potong Rambum Anak Phobia Potong Rambum (Oddity Central)

Ntvnews.id, Amerika Serikat - Viral kisah seorang anak laki-laki yang mengalami phobia potong rambut di media sosial. Kondisi medis yang dikenal sebagai tonsurephobia membuatnya enggan untuk memotong rambut selama 12 tahun atau sepanjang hidupnya. 

Dilansir dari Oddity Central, Senin, 27 Mei 2024, anak laki-laki bernama Farouk James ini memiliki rambut panjang yang mencapai pinggangnya, yang membuatnya menarik perhatian banyak orang.

Ia bahkan memiliki lebih dari 250 ribu pengikut di Instagram. Namun, setelah pindah ke sekolah baru, Farouk dihadapkan pada tekanan untuk memotong rambutnya.

Guru-guru di sekolahnya meminta Farouk untuk memotong rambutnya menjadi pendek, sesuai dengan peraturan sekolah.

Anak Phobia Potong Rambum <b>(Oddity Central)</b> Anak Phobia Potong Rambum (Oddity Central)

Meskipun keluarga Farouk telah memberikan catatan dari dokter yang menyatakan bahwa ia mengalami tonsilophobia, yaitu ketakutan yang ekstrem terhadap pemotongan rambutnya, sekolah tetap memilih untuk mengabaikannya dan mempertahankan aturan tersebut.

Baca Juga:

Selamat! Istri Kevin Aprilio Hamil Anak Pertama

Halaman
x|close