KBRI Seoul Minta WNI Waspada Selama Darurat Militer

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 4 Des 2024, 10:25
Dedi
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Presiden Yoon Suk Yeol Presiden Yoon Suk Yeol (Tangkapan Layar: Instagram)

Ntvnews.id, Korea - Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Seoul mengingatkan Warga Negara Indonesia (WNI) untuk terus mengikuti perkembangan terkait situasi darurat militer yang sebelumnya telah dideklarasikan oleh Presiden Korea Selatan, Yoon Suk-Yeol.

Peringatan ini disampaikan oleh KBRI Seoul melalui unggahan di akun Instagram resminya pada Selasa malam, setelah Presiden Yoon Suk-Yeol menetapkan status “Negara Dalam Keadaan Darurat Militer” yang berlaku mulai 3 Desember 2024 pukul 23.00 KST.

“Dimohon untuk tetap tenang, senantiasa waspada, serta selalu memantau perkembangan situasi keamanan di wilayah masing-masing,” demikian pernyataan KBRI Seoul, dilansir Antara.

Surat tersebut, yang ditujukan kepada seluruh WNI yang tinggal di Korea Selatan, terutama di ibu kota Seoul dan sekitarnya, juga mengimbau agar mereka menghindari keramaian di tempat-tempat umum, menghindari konsentrasi massa, dan menjauhi lokasi yang sering digunakan untuk unjuk rasa.

Korea Selatan. <b>(Pixabay)</b> Korea Selatan. (Pixabay)

“Khusus untuk kota Seoul, dimohon sebisa mungkin untuk sementara menghindari kawasan National Assembly di Yeouido, kantor Kepresidenan di Yongsan, serta lokasi strategis lainnya,” lanjut imbauan itu.

KBRI juga mengingatkan WNI agar tidak mendekati, menonton, atau ikut serta dalam aksi demonstrasi yang dilakukan oleh pihak mana pun, meskipun aksi tersebut berlangsung damai dan tidak menunjukkan tanda-tanda potensi bentrokan.

Selain itu, WNI diminta mematuhi hukum yang berlaku, mengikuti arahan dari pihak keamanan setempat, selalu membawa identitas diri, dan memperhatikan serta menaati Dekrit Darurat Militer beserta konsekuensi hukum yang dapat timbul apabila melanggar aturan tersebut.

Halaman
x|close