Ntvnews.id, Jakarta - Banjir parah melanda beberapa kawasan di Makassar, Sulawesi Selatan, khususnya di lokasi Antang Blok 8 dan 10 yang ketinggian air mencapai atap rumah.
Melansir akun Instagram @makassar_info, Selasa 24 Desember 2024, terlihat salah satu warga memperlihatkan kondisi banjir di rumah miliknya yang hampir mencapai atap.
Baca Juga: Viral! Perjuangan Guru SDN 14 Dusun V Banyuasin Hadapi Banjir, Warga Gotong Motor Supaya Bisa Lewat
"Seperti ini lokasi Antang Blok 8/10 yang saat ini alami kebanjiran sampai atap rumah." tulis keterangan akun tersebut.
View this post on Instagram
Selain di lokasi tersebut, banjir besar pun melanda empat kecamatan lainnya seperti Biringkanaya, Manggala, Tamalanrea dan Panakkukang hingga hampir 2.000 jiwa terpaksa mengungsi.
Banjir yang melanda wilayah tersebut bukan yang pertama kali, sebagai warga mengatakan bahwa setiap musim hujan turun, lokasi khususnya di Antang blok 8 dan 10 selalu dilanda banjir.
Hal ini lah yang membuat masyarakat mengeluhkan pemerintah setempat mengenai penanganan banjir yang terbilang sangat lambat hingga hampir terjadi setiap tahun.