"Korban sudah dievakuasi serta kami juga telah mengamankan beberapa barang bukti pakaian yang dikenakan korban," kata dia.
Polisi pun mengimbau pelaku agar segera menyerahkan diri. "Saat ini, personel masih melakukan penyelidikan sekaligus melakukan pengejaran terhadap pelaku dugaan kasus pembunuhan ini," tandas Herdiansyah.