Jenazah 2 Pendaki Puncak Cartensz Pyramid Dibawa ke Jakarta

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 3 Mar 2025, 12:03
thumbnail-author
Katherine Talahatu
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Evakuasi korban meninggal dunia dalam pendakian Puncak Cartensz Pyramid Evakuasi korban meninggal dunia dalam pendakian Puncak Cartensz Pyramid (Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Dua jenazah pendaki Puncak Cartensz Pyramid, Elsa Laksono dan Lilie Wijayanti Poegiono, diterbangkan ke Jakarta dengan Lion Air pada Senin, 3 Maret 2025 pukul 10.45 WIT.

Kapolres Mimika, AKBP Billyandha Hildiario Budiman, menyatakan bahwa keduanya meninggal akibat hipotermia saat mendaki. 

"Kedua jenazah berhasil dievakuasi ke RSUD Mimika menggunakan helikopter," kata AKBP Billyandha.

Baca juga: Polres Mimika: Fiersa Besari Sudah Dievakuasi dari Puncak Carstensz

Elsa Laksono dievakuasi pada Minggu, 2 Maret 2025 dan segera dibawa ke RSUD Mimika. Sementara itu, Lilie Wijayanti Poegiono dievakuasi pada Senin, 3 Maret 2025 pukul 06.53 WIT. 

"Evakuasi kedua jenazah berjalan dengan lancar meski terkendala cuaca buruk," ujarnya.

Elsa Laksono meninggal saat turun dari Puncak Carstensz Pyramid akibat dugaan acute mountain sickness (AMS). Jenazahnya dievakuasi ke RSUD Mimika antara pukul 06.10 hingga 09.26 WIT.

Lilie Wijayanti Poegiono juga mengalami AMS dan meninggal saat turun dari puncak pada Sabtu, 1 Maret 2025, sekitar pukul 02.07 WIT. Ia sempat dievakuasi oleh rekan dan pemandu di Teras Dua. 

(Sumber: Antara) 

TERKINI

Trump Obral Kewarganegaraan AS, Ini Syaratnya

Luar Negeri Selasa, 4 Mar 2025 | 04:45 WIB

Pemotor Tewas Dihantam Truk di Tigaraksa

Metro Selasa, 4 Mar 2025 | 04:38 WIB

Ngeri, 1 Orang Tewas dalam Insiden Penikaman dalam Mal

Luar Negeri Selasa, 4 Mar 2025 | 04:30 WIB

PM Inggris Kritik Keras Kebijakan Israel

Luar Negeri Selasa, 4 Mar 2025 | 04:15 WIB

Terkuak Alasan Mundurnya Wakil Presiden Iran

Luar Negeri Selasa, 4 Mar 2025 | 03:45 WIB

Heboh Pegawai Kereta Mogok Kerja Serempak

Luar Negeri Selasa, 4 Mar 2025 | 03:30 WIB
Load More
x|close