Detik-detik Menegangkan Penangkapan Oknum Anggota TNI Pelaku Penembakan 3 Polisi

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 18 Mar 2025, 10:10
thumbnail-author
Dedi
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Kopka Basar Pelaku Penembakan Polisi di Lampung Kopka Basar Pelaku Penembakan Polisi di Lampung (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - TNI Angkatan Darat bergerak cepat memburu pelaku utama terkait insiden penembakan tiga anggota kepolisian Polsek Negara Batin dan Polres Way Kanan, Polda Lampung, pada Senin malam.

Penangkapan terhadap Kopral Kepala (Kopka) Basar berlangsung dramatis. Kopka Basar ditangkap oleh anggota Polisi Militer (PM) TNI AD di kediamannya dengan penuh ketegangan.

Keluarga besar Kopka Basar tidak terima dengan proses penangkapan tersebut dan sempat melakukan perlawanan. Namun, setelah diberikan penjelasan secara rinci, akhirnya pihak keluarga menerima dan menyerahkan oknum anggota TNI yang diduga memiliki arena sabung ayam Leter S di Register 44 Kampung Karang Manik.

Suasana haru sempat terjadi dengan terdengarnya suara tangisan keluarga yang berusaha menghalangi proses penangkapan. Tak jarang terdengar suara keras dari pihak keluarga yang merasa tidak terima jika Kopka B diamankan.

Dari rekaman video yang tersebar luas, terlihat pelaku berbadan tambun mengenakan kaos bermotif loreng hijau. Tangannya terborgol di belakang, dan ia digiring menuju mobil yang akan membawanya ke Kantor Kodim 0427 Way Kanan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Kopka B akan dimintai keterangan mengenai siapa pelaku utama yang menembak anggota kepolisian saat penggerebekan berlangsung. Selain itu, penyelidikan juga difokuskan pada identifikasi jenis dan asal senjata api yang digunakan dalam insiden tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by MEDSOS RAME (@medsos_rame)

Di lain pihak, seorang oknum TNI lainnya bernama Pembantu Letnan Satu (Peltu) Lubis juga telah diamankan oleh kepolisian sebelumnya. Berdasarkan informasi lain, diketahui bahwa Peltu Lubis menyerahkan diri secara sukarela kepada pihak berwenang.

Dalam video yang beredar, tampak sosok Peltu L sedang duduk dengan tangan terborgol, memakai kaos hitam dan terlihat menunduk. Wajahnya tampak memerah pada bagian pipi kiri atas hingga dahi, namun penyebabnya belum diketahui dengan jelas.

Penggerebekan arena sabung ayam tersebut dilakukan setelah warga melaporkan aktivitas perjudian ilegal yang tetap berlangsung meski bulan suci Ramadan telah tiba.

Lokasi sabung ayam berada di tengah kawasan hutan Register 44, dan diketahui dikelola oleh oknum anggota TNI. Ironisnya, Kopka B justru dengan tenang mengiklankan jadwal sabung ayam tersebut melalui media sosial.

"Tanggal 17 hari Senen, saksikan leter S. Yang tidak ke sini nonton live disiaran langsung TVRI," ujar Basar mempromosikan sabung ayam dalam unggahannya.

x|close