VIDEO: Penampakan Macet Parah Tol Akses Tanjung Priok dari Udara

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 17 Apr 2025, 15:13
thumbnail-author
Beno Junianto
Penulis & Editor
Bagikan
Kemacetan parah di Jalan Yos Sudarso dan Tol Akses Tanjung Priok, Jakarta Utara Kamis pagi. Kemacetan parah di Jalan Yos Sudarso dan Tol Akses Tanjung Priok, Jakarta Utara Kamis pagi. (INSTAGRAM JABODETABEK24info)

Ntvnews.id, Jakarta - Video memperlihatkan macet parah jalan tol Yos Sudarso sampai ke Tanjung Priok pada Kamis siang tadi, 17 April 2025.
Video diambil lewat drone.

Kemacetan parah terjadi di sepanjang Jalan Tol Wiyoto Wiyono arah Tanjung Priok sejak Kamis, 18 April 2025 pagi. Kepolisian menyatakan bahwa antrean panjang kendaraan ini disebabkan oleh meningkatnya kegiatan bongkar muat barang yang kembali aktif setelah berakhirnya libur panjang Idul Fitri 1446 H dan cuti bersama.

"Kemacetan disebabkan adanya aktivitas bongkar muat tinggi," ujar Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Utara, AKBP Donni Bagus Wibisono saat dikonfirmasi, Kamis, 17 April 2025.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Ilham Apriyanto (@ilhamapriyanto)

Donni menyebutkan bahwa kemacetan terpantau terjadi mulai dari Pos 9 di area Pelabuhan Tanjung Priok hingga ke depan area NPCT 1 (New Priok Container Terminal One). Sejumlah besar kendaraan besar, seperti truk kontainer, mendominasi arus lalu lintas ke pelabuhan.

"Kamis, 17 April 2025
Kemacetan parah di Jalan Yos Sudarso dan Tol Akses Tanjung Priok, Jakarta Utara Kamis pagi." tulis akun ilhampriyanto.

"Dan itupun mereka yg sering terjebak macet ttep aja gak kapok naik kendaraan pribadi 1 mobil isi 1 orang ????," tulis brandy.

"Alhamdulillah ga jadi anter orang k pelabuhan Tanjung Priok.....," tulis satryiya

"Masih padat merayap di sekitaran jl Enggano Raya pada jam 14,30 ,sepertinya sampe malam lagi nih macetnya," tulis pepen.

x|close