Ntvnews.id, Jakarta - Beredar video memperlihatkan jumlah pengunjung mendatangi Transmart Kubu Raya, Pontianak, Kalimantan Barat sebelum ditutup pada akhir bulan ini. Hal tersebut menjadi viral di media sosial.
Melansir akun Instagram @fakta_indo, Senin 28 April 2025, lonjakan pengunjung itu tidak lepas dari adanya diskon yang mencapai 50 persen. Akan tetapi banyak yang mengira bahwa diskon tersebut untuk semua produk.
Baca Juga: Dirkeu Adaro Minerals Diperiksa Kejagung Terkait Dugaan Korupsi Minyak Mentah
"Namun, banyak yang salah paham mengira bahwa semua barang mendapat potongan harga 50%, padahal hanya beberapa produk yang diskon. Sehingga banyak barang yang dikembalikan dalam kondisi berantakan," tulis keterangan akun tersebut.
View this post on Instagram
Disampaikan Manajer Transmart Kubu Raya, Ismail mengungkapkan mendapatkan laporan dari beberapa stafnya ada beberapa barang yang dicuri termasuk pakaian dari fitting room dan makanan yang belum dibayar.
"Karena saking banyaknya konsumen yang datang, ada saya lihat beberapa yang langsung minum di tempat tapi tidak dibayar, dan sisa botol minumannya ditinggal begitu saja di rak," kata Ismail.
Atas unggahan akun tersebut mengundang beragam komentar netizen:
"jadi ingat dlu di india baru buka mall langsung diserbu sma masyrakat sna semua makanan dimakanin ga dibayar. ternyata kurng lebih sama aja sma wrga konoha."
"Jadi disini kita tau kalo SDM rendah itu ada disetiap pulau. Gak cuma di jawa , sumatra, kalimantan dll. Karna setiap orang adalah koruptor kecil,"
"Itulah kenapa, di indonesia para pengusaha makin kaya & rakyat miskin tambah miskin, ya ini bukti nyata, yg miskin memang belom pantas jadi kaya,"