Ntvnews.id, Jakarta - Notaris asal Bogor yang sempat hilang dan dan akhirnya ditemukan meninggal dunia, Sidah Alatas, akan dimakamkan pada hari ini. Ia sebelumnya telah dibawa dari Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, untuk disemayamkan di rumah duka di Perum Tirta Mas Residen, Taman Cimanggu, Kota Bogor.
"(Jenazah korban) Disalatkan di Masjid An-Nur (Masjid Habib), Lolongok jam 8 pagi," kata tetangga korban yang merupakan pegawai Kementerian Agama (Kemenag).
Setelah disalatkan, jenazah akan dikebumikan. Jenazah Sidah akan dimakamkan di pemakaman wakaf.
"(Almarhumah dimakamkan) Di pemakaman wakaf Los Lolongok, Bogor," kata dia.
Diketahui, Sidah menghilang sejak Selasa 1 Juli. Ia akhirnya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.
Korban ditemukan dalam keadaan tenggelam di dalam air. Diduga Sidah jadi korban pembunuhan.
Sidah pergi meninggalkan rumah sekitar pukul 04.00 WIB menggunakan kendaraan pribadi tanpa supir.
Sidah Alatas dikenal sebagai notaris yang biasa beraktivitas di luar jam kerja.