Sosok Pria yang Bikin Wanita Loncat dari Lantai 19 Apartemen Kalibata

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 10 Jul 2025, 14:20
thumbnail-author
Dedi
Penulis
thumbnail-author
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
ODGJ ganggu penghuni apartemen kalibata ODGJ ganggu penghuni apartemen kalibata (ANTARA)

Ntvnews.id, Jakarta - Seorang perempuan berinisial A (23) nekat melompat dari lantai 19 sebuah apartemen di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan. Aksi tersebut diduga dipicu oleh kepanikan saat berhadapan dengan seorang pria yang mengalami gangguan jiwa (ODGJ) di dalam unit apartemen. Pria berinisial MAJ (37), diketahui merupakan warga negara asing asal Afghanistan.

Insiden itu terjadi pada Rabu sore, 9 Juli 2025. A mengalami luka cukup serius akibat terjun dari ketinggian dan kini menjalani perawatan di rumah sakit dengan kondisi stabil. Ia dilaporkan mengalami patah kaki dan mulai bisa diajak berkomunikasi.

Polisi mengungkap bahwa MAJ sempat berada di apartemen tersebut selama sekitar tujuh hari. Ia dibawa oleh kakaknya yang datang dari Australia dengan tujuan mempertemukan kembali keluarga. Kakak MAJ memberi jaminan bahwa adiknya akan selalu diawasi selama berada di apartemen Kalibata.

"Betul, sebelumnya memang dirawat di rumah sakit tersebut. Jadi itu atas rekomendasi dari kakaknya, para kakak ingin ketemu terus diajak lah ke apartemen Kalibata," jelas Kapolsek Pancoran Kompol Mansur kepada wartawan, Kamis, 10 Juli 2025.

MAJ diketahui sebelumnya menjalani perawatan di rumah sakit jiwa di kawasan Serpong, Tangerang Selatan. Namun, keberadaannya di apartemen Kalibata didasari oleh keputusan keluarga untuk membawanya keluar sementara waktu.

"Terkait ODGJ, saat ini yang bersangkutan diserahkan ke keluarganya dan dikembalikan lagi ke RS di Serpong," ujar Kompol Mansur.

Kepolisian kini tengah melakukan koordinasi dengan Imigrasi, pengelola apartemen, serta pihak pengembang untuk menelusuri legalitas dokumen kewarganegaraan MAJ sebagai WNA. Langkah ini diambil sebagai bagian dari proses penanganan kasus dan perlindungan terhadap penghuni apartemen lainnya.

Diketahui pula bahwa seluruh biaya pengobatan dan ganti rugi atas insiden yang dialami A akan ditanggung oleh pihak keluarga MAJ.

x|close