Ntvnews.id, Jakarta - Naas nasib pengendara minibus dan penumpangnya saat menghantam sebuah truk kontainer yang melintas di sepanjang jalan tol Pejagan-Pemalang. Minibus itu ringsek parah.
Akibat dari kecelakaan tersebut, dua orang meninggal dunia, dan dua penumpang lainnya dilarikan ke rumah sakit.
Kronologinya, minibus MPV itu tiba-tiba hilang kendali yang menabrak bagian belakang truk container.
"Innalilahi Wainnailaihi Rojiuun, Sebuah Kecelakaan m4ut terjadi di Km 273 jalur A Tol Pejagan – Pemalang. Kecelakaan melibatkan minibus MPV Suzuki Ertiga yang ringsek usai menabrak body belakang truk box bermuatan barang-barang paket. Insiden ini mengakibatkan dua orang di dalam minibus Ertiga MD dan dua lainnya merupakan ank2 luka. Semua korb4n dievakuasi ke rumah sakit. Kejadian pada 30/06/24 waktu siang.
????Info by : Sopir truk (Ibnu)," tulis akun Pemalang Update.
Netizen pun menduga, supir minibus mengantuk saat menabrak truk kontainer tersebut.
"Ngantuk kah..? Semoga husnul khatimah," tulis anjanji.
View this post on Instagram
"Pengelola jalan tol harus tegas kepada truck2 yg suka parkir di pinggir jalan tol. Dikira jalan tol sm sj dengan jalan Pantura, bisa parkir di bahu jalan klo capek. Di rest area sdh ada parkiran khusus bagi truck2 berdimensi besar,:" tulis dinasti.