Hari Anak Nasional, Jokowi: Masa Depan dan Harapan Bangsa Ada di Anak Kita

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 23 Jul 2024, 11:22
Adiansyah
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Presiden Jokowi terbang ke Abu Dhabi Presiden Jokowi terbang ke Abu Dhabi

Ntvnews.id, Jakarta - Di Indonesia, tanggal 23 Juli diperingati sebagai Hari Anak Nasional. Hal ini merupakan momentum untuk mengingatkan pentingnya perlindungan, pendidikan, dan hak-hak anak Indonesia.

Dalam hal ini, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi), mengucapkan selamat Hari Anak Nasional lewat postingan akun Instagram pribadinya, @jokowi.

Jokowi mengatakan, jika masa depan dan harapan bangsa terletak pada anak-anak. Ia kemudian mengajak untuk memastikan anak-anak Indonesia berinternet sehat

Baca Juga: 

Mengenal Sejarah Hari Anak Nasional

Fakta-fakta Menarik Tentang Hari Anak nasional

"Masa depan dan harapan bangsa ada di anak-anak kita. Generasi anak-anak Indonesia harus sehat, cerdas, dan bermartabat, lahir dari lingkungan yang juga aman dan baik," tulis keterangan, dikutip Selasa, 23 Juli 2024.

Presiden Jokowi <b>(Youtube Sekretariat Presiden)</b> Presiden Jokowi (Youtube Sekretariat Presiden)

"Di era teknologi dan digital yang berkembang dengan cepat, mari kita pastikan anak-anak Indonesia tumbuh dengan berinternet sehat, tetap memiliki empati, nilai kepedulian kepada sesama, dan pandai mengelola kebebasan berkreasi dan berinovasi di era digital ini. Selamat Hari Anak Nasional," sambungnya.

Halaman
x|close