Ntvnews.id, Jakarta - Posisi Wakil Kepala Polda Kalimantan Barat (Wakapolda Kalbar) berganti. Posisi yang sebelumnya diisi Brigjen Roma Hutajulu itu, kini diisi oleh Brigjen Hindarsono.
Hindarsono sebelumnya merupakan Karokorwas PPNS Bareskrim Polri.
Mutasi ini tertuang dalam surat telegram mutasi terbaru bernomor ST/99/I/KEP./2026 yang ditandatangani Asisten Sumber Daya Manusia (As SDM) Kapolri, Irjen Anwar, atas nama Kapolri Sigit.
Posisi yang ditinggalkan Hindarsono, lalu diisi Kombes Edy Suranta Sitepu. Edy sebelumnya merupakan Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya. Atas jabatan barunya itu, Edy kemudian akan naik pangkat menjadi brigadir jenderal (brigjen).
Sementara posisi Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro yang kosong, selanjutnya akan diduduki oleh Kombes Victor Dean Makbon yang sebelumnya Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Papua.
Brigjen Hindarsono. (Instagram)