Ntvnews.id, Papua - Kapal LCT Cita XX yang membawa 12 ABK dan bahan pembangunan tower BTS dikabarkan hilang kontak dalam perjalanan dari Timika ke Yahukimo, Papua Pegunungan.
Sejak Jumat (19/7), tim SAR gabungan terus berupaya mencari keberadaan kapal tersebut, namun hingga hari Rabu (24/7), pencarian belum membuahkan hasil.
Baca Juga:
Kapal Pengangkut Peralatan BTS Hilang di Papua, Menkominfo: Selamatkan Nyawa 12 Awak!
Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Ramaikan Hari Kebaya Nasional di Senayan
Dalam keterangan tertulisnya, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika I Wayan Suyatna mengatakan dua armada milik TNI-AU saat ini disiagakan di Timika.
Jika sudah membaik, nantinya armada tersebut akan diterbangkan untuk melakukan penyisiran dari udara.