Ntvnews.id, Rusia - Rusia dan China telah mengumumkan rencana ambisius untuk membangun Stasiun Penelitian Bulan Internasional Rusia-China (ISLS) dalam tiga tahap, sesuai dengan perjanjian resmi yang dipublikasikan di portal pemerintah Rusia pada Kamis.
Proyek ini nantinya akan melibatkan lima misi ke satelit Bumi, dimana pembangunan ISLS akan dilaksanakan dalam tiga tahap utama: penelitian, konstruksi, dan pengoperasian.
Baca Juga:
Beverly Priestman Resmi Dipecat Akibat Skandal Penggunaan Drone
Klub Ligue 1 Bordeaux Bangkrut dan Turun Kasta ke Ligue 2
Tahap pertama akan berfokus pada penelitian dan perencanaan untuk membangun stasiun.
Tahap kedua akan mencakup pembangunan pusat kendali, pengiriman kargo, dan pendaratan lunak yang aman di permukaan Bulan, serta memulai operasi gabungan.