Severity: Warning
Message: Invalid argument supplied for foreach()
Filename: libraries/General.php
Line Number: 87
Backtrace:
File: /www/ntvweb/application/libraries/General.php
Line: 87
Function: _error_handler
File: /www/ntvweb/application/controllers/Read.php
Line: 64
Function: popular
File: /www/ntvweb/index.php
Line: 326
Function: require_once
Ntvnews.id, Jakarta - Pasangan Ganda Campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, harus mengakui keunggulan pemain Taipei, Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang, di 32 besar Indonesia Open 2024, Rabu (5/6).
Bertanding di Istora Senayan Jakarta, Rivaldy/Mentari tumbang dalam pertarungan sengit dengan skor 16-21, 21-18, 17-21.
Meskipun di set kedua Indonesia bisa membalikan keadaan. Namun, tetap saja di akhir pertandingan pemain ganda campuran itu harus menerima hasil yang tidak memuaskan.
"Saya melakukan banyak kesalahan, banyak memberikan kans kepada lawan untuk menyerang, betul-betul hasil ini di luar apa yang saya mau," ujar mentari usai pertandingan.
"Kalau ditanya kalah itu kecewa apa enggak, ya pasti kecewa banget. Main tidak sesuai harapan pun pasti ada rasa kecewa," tambahnya.
Sebelumnya juga diketahui pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati juga menelan kekalahan melawan pemain asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong di babak 32 besar Indonesia Open 2024.
Selain itu, Indonesia masih memiliki delapan wakil yang melaju ke babak 32 besar turnamen bulu tangkis Indonesia Open 2024. Selain ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, tujuh wakil lainnya bertanding hari ini, Rabu (5/6/2024).
Baca Juga:
Rehan/Lisa beri Perlawanan yang Maksimal, Walaupun Kalah saat Hadapi Ganda Campuran China
Dari nomor tunggal putra ada Jonatan Christie, serta Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan di ganda putra.
Dari sektor ganda putri, Indonesia diwakili dua pasangan pada hari ini yaitu Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi dan Jesita Putri Miantoro/Febi Setaningrum.