5 Jejak Bersejarah yang Ditorehkan Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 12 Jun 2024, 14:00
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia (dok PSSI)

1. Lolos Piala Asia U-23
Tidak hanya di level timnas senior, STY yang dipercaya menangani timnas U-23. Bersama Garuda Muda, mantan pelatih timnas Korea Selatan itu juga menorehkan catatan gemilang dengan membawa pasukannya lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 yang berlangsung di Doha, Qatar, pada Mei lalu.

Ini adalah kali pertama Indonesia tampil di Piala Asia U-20. Indonesia lolos usai usai memuncaki klasemen Grup K dengan poin sempurna dari dua pertandingan.

2. Lolos ke babak 16 besar Piala Asia U-23
Indonesia tampil memukau di Piala Asia U-23 2024. Sempat kalah pada laga pertama atas tuan rumah, Garuda Muda mengukir sejarah dengan keberhasilan mereka menembus hingga ke babak semifinal.

Pemain Timnas U-23 Indonesia, Alfeandra Dewangga <b>(dok.PSSI)</b> Pemain Timnas U-23 Indonesia, Alfeandra Dewangga (dok.PSSI)

Perjalanan Garuda Muda juga diwarnai permainan spektakluker saat mengalahkan Korea Selatan lewat adu penalti pada babak perempat final. Sayang, Garuda Muda hanya berhasil finis di urutan keempat setelah kalah 1-2 dari Irak pada perebutan tempat ketiga.

3. Hentikan Kutukan Melawan Vietnam
Yang tak kalah menghibur tentu saja, keberhasilan Timnas Indonesia menghentikan hegemoni Vietnam.

Di era STY, Timnas Indonesia juga mampu mematahkan kutukan 20 tahun tak pernah menang di kandang The Golden Warriors, My Dinh National Stadium. Momen ini tercipta saat Indonesia menang 3-0 pada putaran kedua babak kualifikasi Piala Dunia 2026.

   

Halaman
x|close